Breaking News

Karang Taruna didorong Hadirkan Perubahan Di Desa



Matanusra.con| Lobar-Ketua karang taruna provinsi NTB Ahmad ziadi dorong pemuda menjadi lokomotif perjuangan dan perubahan dari desa. menurut Ziadi Pemuda merupakan aset bangsa dan aset daerah yang harus diberdayakan sehingga mampu memberikan perubahan mulai dari desa. Selain itu pemuda merupakan kader istimewa yang bisa merubah segalanya, namun jika di biarkan maka akan hancur juga negara ini. Hal ini di sampikan Ziadi ketika melantik pengurus Karang Taruna kabupaten Lombok Barat di aula kantor bupati Sabtu (20/7/019)

" pemuda adalah kader istimewa yang mampu menghadirkan perubahan". Tegas Ziadi 

Lebih jauh Ziadi mengajak semua pemuda bisa mengintensifikasi peranya pemuda sehingga 30 persen anggaran daerah itu sebaiknya untuk pemuda, karena jika pemuda tidak diinterpensi dengan program maka tunggu kehancuran daerah itu. 

" kalau pemuda tidak di kelola dengan baik maka akan rusak negara ini," ungkap politisi yang digadang-gadang jadi balon bupati Lombok Tengah ini. 

Lebih jauh  Pimpinan DPRD Lombok Tengah itu menegaskan jika tidak benar-benar di berdayakan maka narkoba,kriminalitas asusila akan marak karena pemuda itu tenaganya besar dan harus disalurkan. 

Sementara itu ketua Karang Taruna kabupaten Lombok Barat Ahmad Mujari yang baru dilantik sebagai karang taruna menegaskan karang kabupaten Lobar,  menekankan kepada gerakan pemuda berbasis ekonomi karena menurutnya dengan pendekatan ekonomi pemuda akan mampu bertahan membangun daerahnya. 

Ditanya media ini bentuk pendekatan ekonomi seperti apa yang akan di galakan ?  Dirinya akan menggali semua potensi di desa dan mendorong keterlibatan pemuda didalamnya untuk membangun desa mereka sendiri. 

"tanpa pendekatan ekonomi maka semua pengurus tidak ada bertahan", ucap salah satu pegiat lingkungan itu

Pelantikan pengurus Karang Taruna kabupaten lobar sendiri di helat di aula kantor bupati Lobar,  yang dihadiri oleh asisten satu Setda, Kadisos,  sejumlah camat,  ketua Karang Taruna provinsi NTB dan pengurus jajaran karang taruna seluruh desa di Lobar, sedangkan ketua karang truna sendiri dilantik oleh asiaten satu setda Lobar M.  Ilham.  (zx)

0 Komentar






Type and hit Enter to search

Close