Wakapolres Lombok Utara Pimpin Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 |
LOMBOK UTARA penantb.com – Wakapolres Lombok Utara, Kompol I Nyoman Adi Kurniawan, SH, memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 yang berlangsung di lapangan Polres Lombok Utara pada pukul 08.00 WITA. Upacara ini dihadiri oleh jajaran Polres dan berbagai elemen masyarakat.
Dalam amanatnya, Wakapolres Kompol I Nyoman Adi Kurniawan, SH, yang mewakili Kapolres Lombok Utara AKBP Didik Putra Kuncoro S.I.K., M.Si., menekankan pentingnya Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa Indonesia.
Ia mengingatkan kembali bahwa Pancasila diperkenalkan pertama kali oleh Bung Karno dalam pidatonya di sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPK) pada tahun 1945.
"Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini mengambil tema 'Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045'. Tema ini mengandung makna bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri, dan berdaulat," ujar Kompol I Nyoman Adi Kurniawan.
Wakapolres juga menyoroti peran Pancasila sebagai anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa bagi bangsa Indonesia. Pancasila, menurutnya, mengandung nilai-nilai luhur yang menjunjung inklusivitas, toleransi, dan gotong royong.
"Keberagaman yang ada merupakan berkat yang dirajut dalam identitas nasional 'Bhinneka Tunggal Ika'," tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kompol I Nyoman Adi Kurniawan mengajak seluruh komponen bangsa untuk membumikan nilai-nilai Pancasila dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Menurutnya, Pancasila terbukti mampu mempersatukan bangsa Indonesia dalam menghadapi berbagai tantangan dan ujian sejarah.
Sebagai bintang penuntun, lanjutnya, Pancasila membawa Indonesia menuju gerbang kemajuan dan kemakmuran di era globalisasi, teknologi, dan informasi saat ini.
"Pancasila harus senantiasa kita jiwai dan pedomani agar menjadi ideologi yang bekerja, yang dirasakan kehadiran dan manfaatnya oleh seluruh tumpah darah Indonesia," tegasnya.
Wakapolres juga mengingatkan bahwa perkembangan global yang ditandai kemajuan teknologi komunikasi menjadi tantangan tersendiri bagi bangsa Indonesia.
Ia berharap Pancasila bisa menjadi filter agar bangsa Indonesia tidak mengalami disorientasi di masa depan.
"Pemanfaatan teknologi informasi dan ponsel pintar harus bijaksana untuk menyebarkan konten positif yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila," jelasnya.
Di akhir amanatnya, Kompol I Nyoman Adi Kurniawan mengajak seluruh komponen bangsa untuk mengutamakan Pancasila dalam menyongsong bonus demografi yang akan menempatkan kaum milenial dan Gen-Z sebagai pelaku utama pembangunan bangsa.
Ia yakin dengan semangat Pancasila yang kuat, seluruh tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia akan dapat diatasi, terutama di tengah krisis global saat ini.
"Kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama merawat anugerah Pancasila melalui peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni. Semoga peringatan ini dapat memompa semangat kita semua untuk terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmur, dan berwibawa di kancah dunia," tutupnya. (Red*)
0 Komentar