Breaking News

Bupati Lombok Utara Lepas 113 Atlet KORMI KLU ke FORDA I NTB -PENANTB

Bupati KLU lepas 113 atlet KORMI KLU ke FORDA I NTB

 

LOMBOK UTARA, PenaNTB.com – Sebanyak 113 atlet dari berbagai Induk Organisasi Olahraga (INORGA) di bawah naungan Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Lombok Utara (KLU) resmi dilepas oleh Bupati Lombok Utara, H. Djohan Sjamsu, SH, untuk mengikuti Festival Olahraga Daerah (FORDA) I Provinsi NTB. 

Acara pelepasan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Bupati pada Senin (21/10/2024), dan turut dihadiri oleh Asisten III Setda KLU H. Husnul Ahadi, SKM, Kepala Dinas Pariwisata KLU Denda Dewi Tresni Budi Astuti, SE, MM, Kepala Dinas Kominfo KLU Khairul Anwal, S.Kom, Kepala Dinas Dikbudpora KLU Adnan, S.Pd., M.Pd, serta undangan lainnya.

Dalam laporannya, Wakil Ketua KORMI KLU, Budiawan, SH, menyampaikan bahwa hingga tahun 2024, KLU telah membentuk 11 organisasi olahraga (INORGA) di bawah naungan KORMI, di mana 10 di antaranya sedang melengkapi persyaratan untuk secara resmi terdaftar. 

"Target kami di kepengurusan KORMI tahun 2025 adalah membentuk sebanyak 50 INORGA," jelasnya.

Budiawan menambahkan, keikutsertaan KORMI KLU di ajang FORDA I NTB ini merupakan langkah awal untuk mempromosikan olahraga rekreasi di Lombok Utara. Sebanyak 113 atlet yang berasal dari 11 INORGA diutus untuk mewakili KLU dan menunjukkan kebolehan mereka dalam berbagai cabang olahraga yang dipertandingkan.

Bupati Djohan, dalam sambutannya, mengapresiasi semangat KORMI KLU dan para atlet yang akan berlaga di FORDA. Beliau menekankan pentingnya KORMI dalam menanamkan gaya hidup sehat, memasyarakatkan olahraga, dan membangun hubungan sosial yang harmonis melalui kegiatan olahraga.

“Keikutsertaan KORMI KLU dalam FORDA I NTB ini diharapkan mampu memotivasi pecinta olahraga lainnya untuk membentuk INORGA dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan olahraga ke depan,” ungkap Bupati Djohan.

Ia juga berharap para atlet dapat mengharumkan nama KLU di tingkat provinsi dengan membawa pulang medali emas sebanyak mungkin. 

“Selamat bertanding, jaga kesehatan dan sportivitas. Nama baik daerah kita berada di pundak seluruh kontingen,” pesan Bupati kepada para atlet. (Red)




0 Komentar






Type and hit Enter to search

Close